Lainnya
PON Beladiri Sulawesi Utara 2026 Ditetapkan Akhir Juli hingga Awal Agustus
24 January 2026
PON Beladiri Sulawesi Utara 2026 Ditetapkan Akhir Juli hingga Awal Agustus

Wakil Ketua Umum (Waketum) I Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Mayjen TNI Purn Dr. Suwarno menggelar rapat persiapan PON Beladiri 2026 Sulawesi Utara, pada Jumat 23 Januari 2026, di Aula KONI Provinsi Sulawesi Utara.

Dalam rapat kali ini, sejumlah poin penting terkait pelaksanaan PON Beladiri, salah satu kepastian adalah penetapan waktu pelaksanaan yang di tetapkan pada akhir Juli hingga awal Agustus 2026.

“Pelaksanaan PON Beladiri diputuskan pada akhir Juli hingga awal Agustus 2026, jadwal tersebut mengalami pergeseran dari rencana awal yang sebelumnya ditetapkan pada Juni 2026,” ujar Suwarno.

Selain itu, jumlah cabang olahraga yang dipertandingkan juga dipastikan dengan delapan cabang olahraga diantaranya Anggar, IBCA MMA, Muaythai, Tinju, Kickboxing, Yong Modo, Hapkido, dan Kurash.

Terkait dengan venue, seluruh pertandingan akan dipusatkan di kawasan Gelanggang Wolter Robert Monginsidi, Sario, dan Manado. Venue yang digunakan meliiputi Hall A, Hall B, serta Lapangan Tenis Indoor.

Ketua Umum (Ketum) KONI Provinsi Sulawesi Utara B Jerry Waleleng menyatakan kesiapan tuan rumah untuk segera melakukan pembenahan venue.

“Yang mendesak saat ini adalah perbaikan menyeluruh di tiga lokasi agar memenuhi standar pertandingan,” ungkapnya.

Kehadiran tim KONI Pusat di Manado dinilai sebagai bentuk dukungan penuh terhadap Sulawesi Utara. Jerry Waleleng menegaskan dukungan tersebut menjadi motivasi agar PON Beladiri Kudus 2026 dapat berjalan dengan sukses dan berprestasi.

Suwarno berharap para atlet dapat dipersiapkan dengan baik untuk menghadapi PON Beladiri 2026 yang direncanakan akan berlangsung akhir Juli hingga awal Agustus 2026.

“KONI Pusat akan berupaya agar seluruh 38 KONI Provinsi bisa ambil bagian, seperti pada PON Bela Diri di Kudus, hanya Papua Pegunungan yang tidak ikut, sementara Provinsi lainnya berpartisipasi. Kami berharap di Sulawesi Utara semua bisa hadir,” kata Suwarno.